Sunday, August 17, 2014

Happy Independence Day (Sweet 69th) For Our Republic Of Indonesia :* :D


Bangsa yang besar, adalah bangsa yang memiliki kecintaan yang besar pula untuk bangsanya sendiri, memiliki semangat dan sportifitas yang tinggi terhadap segala keputusan yang telah diambil, terlebih rakyatnya mau dan turut serta ambil andil dalam pembangunan bangsanya.
Bukannya malah menyalahkan sana sini dan membangun bentrok dalam banyak aspek.

Keberagaman Indonesia, bukan untuk saling egois dan mengungkapkan bahwa budaya kita sendirilah yang paling baik. Namun, dari keberagaman tesebut, mari kita bangun "Persatuan Indonesia" itu!

Doaku untuk Indonesia tercinta (teman-teman jga boleh mengaminkan jika setuju dengan saya) :
"Ya Tuhan Allah yang menciptakan langit dan bumi, Allah Maha Besar yang penuh Kasih, terima kasih Tuhan karena Engkau melihat Indonesia. Terima kasih Tuhan, karena Indonesia sedang Engkau PROSES, menuju Indonesia yang cerdas, bersatu hati, saling menyokong satu dgan lainnya terlebih semakin mengandalkan Engkau lewat segala permasalahan yang pernah, sedang, maupun yang akan datang.
Ya Tuhan, saya percaya Indonesia aman dalam LindunganMu asal kami senantiasa menjadikan Engkau yang pertama dan terutama dalam segala aspek kehidupan kami.
Dan dalam Tuhan Allah yang kami sembah, sesuai cara Tuhan, dan tentunya dengan Kekuatan Tuhan saja serta pada waktu Tuhan yang sempurna dan indah itu, INDONESIA DISELAMATKAN!
Indonesia diselamatkan dari perbudakan keegoisan, Indonesia diselamatkan dari kemalasan yang meninggikan kebodohan, Indonesia diselamatkan dari masa bodoh, Indonesia diselamatkan dan akan menjadi negara yang maju disertai usaha/upaya kita yang juga harus turut membangun Indonesia sekecil apapun itu!

No matter siapa pemimpinnya, percayalah, bahwa Tuhan punya rencana yang indah buat negara kita, Indonesia.
Lakukan saja bagian kita selama itu masih berada dalam jalur positif dan membangun.
Okay?

Happy Independence Day for Our Indonesia!! ({})
Happy Sweet 69th

God Loving and Blessing Always o:)

No comments:

Post a Comment